Puisi: Pagi, Siang, Sore, Malam

Martabat pagi diciptakan Tuhan…
Agar tak terbuai ku di peraduan,
Terlerai dengan kesendirian,
Atau menyerah di kegelapan…

Hikmat siang diciptakan Tuhan…
Akan berlaku darmaku menginsan,
Terangkat malu semua tujuan,
Ingkari omongan untuk janjian…

Berkat sore diciptakan Tuhan…
Amat terberainya kesibukan,
Untuk kembalinya peraduan,
Supaya damaiku terhidupkan…

Amanat malam diciptakan Tuhan…
Rekahkan mimpi, kuatkan iman,
Tuk tebuskan dosa berkemaafan,
Intip mewah surgaku dalam kefakiran…

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments